Lampu hias dari parutan dapur? Kerajinan tangan ini dari
parutan yang terbuat dari seng atau aluminium. Bukan yang kayu ya!!! Parutan bekas
yang ini memiliki lubang-lubang, dan di situlah keunikannya jika terkena cahaya
lampu dari dalam. Sebenarnya kerajinan tangan itu memiliki prospek untuk
marketing yang menjanjikan, tergantung niat dan usaha. Karena kerajinan itu
merupakan seni, dan pasti banyak orang yang ingin mencari barang unik namun
memiliki manfaat guna untuk di rumah. Jadi jangan takut jika Anda memiliki
kreatifitas dalam hal kerajinan tangan ini. Untuk cara membuatnya simak langkah
kerajinan di bawah ini.
Bahan dan alat yang
digunakan:
- 4 Buah parutan stainles bekas
- Lem besi ( paku, baut)
- Lampu pijar, kabel dan tempatnya
- Cat
- Amplas
- Seng
Cara Membuat Kreasi
Lampu Hias Parutan
- Bersihkan parutan bekas dengan amplas dari debu-debu yang menempel.
- Setelah bersih dari kotoran dan karat, rangkai membentuk sebuah balok (persegi panjang).
- Rangkai dengan lem besi dan baut agar menempel.
- Buat seng dengan lubangi untuk bagian atas.
- Cat dengan warna yang Anda inginkan untuk mempercantik tampilan.
- Biarkan sampai kering.
- Masukkan kabel kedalam lampu hias, dan rangkai lampu pijarnya.
- Gantung kreasi Anda di tempat yang diinginkan.
Demikian informasi tentang kerajinan tangan cara membuat Kreasi Lampu Hias Parutan yang
bisa Anda coba di rumah. Selamat mencoba dan ber-inspirasi.